Cara Menginput Data Statistik Sektoral
Setiap User berkewajiban menginput data sektoral secara periodik sesuai dengan modul-modul yang terkait dan berpedoman pada dokumen Daftar Data Prioritas Satu Data Kota Magelang, yaitu:
- Modul Data Pilah Gender
- Modul Data Tahunan
- Modul Data Strategis Triwulanan
- Modul Data Daerah Dalam Angka
- Modul Data Indikator Kinerja
- Modul Data e-Walidata SIPD
- Modul Data IKK LPPD
- Modul Data TPB
- Modul Data Statistik Kelurahan
Secara umum, mekanisme teknis input data untuk modul Data Pilah Gender, Data Tahunan, Data Indikator Kinerja, Data TPB, Data e-Waidata SIPD, Data IKK LPPD dan Data Strategis Triwulanan adalah sama, sedangkan untuk modul Data Daerah Dalam Angka dapat dilakukan dengan input manual atau dengan upload file CSV, Dalam dokumen ini selanjutnya akan dicontohkan input data untuk Modul Data Indikator Kinerja dan Modul Daerah Dalam Angka
1. MODUL INDIKATOR KINERJA UTAMA
Klik Kelola Data dan Pilih Input IKU
Pilih tahun data yang akan Anda isikan
Perhatikan!
Ketentuan pengisian data adalah sebagai berikut:
- Data desimal ditulis menggunakan “.” (titik)
- Data ribuan ditulis tanpa menggunakan titik. Misal: 1200 (benar), 1.200 (salah)
- Status data yang belum terisi adalah Draft (warna abu-abu)
- Teliti kembali data sebelum diinputkan ke sistem. Cermati dan sesuaikan dengan konsep definisi dalam Metadata.
Isikan data terkait dan tekan enter untuk menyimpan
· Data tyang telah disimpan akan otomatis berganti status menjai Report (warna oren)
· Data tersebut akan diverifikasi dan divalidasi oleh Walidata dan Pembina Data (BPS) sebelum dipublikasi
· Data yang telah diverifikasi Walidata dan Pembina Data (BPS) akan berubah status menjadi Approve (warna biru)
· Jika data sudah berada pada status Approve, maka User tidak dapat mengubah data yang dimaksud
· Jika ternyata terdapat kesalahan dan User ingin melakukan perubahan, maka terlebih dahulu User harus menghubungi Walidata untuk membukakan akses otoritas edit.
· Perubahan yang terjadi setelah data dipublikasi maka harus diinformasikan melalui surat resmi kepada Dinas Kominfo dan Statistik Kota Magelang selaku Wali Data dengan tembusan Sekretaris Daerah Kota Magelang.
2. MODUL INDIKATOR KINERJA UTAMA
Klik Kelola Data dan pilih Input DDA
Pilih Tahun dan periode Semester data yang akan Anda isi
Pilih nama variabel yang akan Anda isikan datanya
Perhatikan!
1. Data desimal ditulis menggunakan “.” (titik)
2. Data ribuan ditulis tanpa menggunakan titik. Misal: 1200 (benar), 1.200 (salah)
Pengisian data modul ini dapat dilakukan secara manual sebagaimana pengisian pada Modul Indikator Kinerja atau melalui upload file csv
Pengisian Manual
· Isikan semua data dan klik Enter untuk menyimpan.
· Jika semua data telah terisi klik Simpan
· Ubah status dari Draft menjadi Report, agar data Anda dapat diverifikasi oleh Admin DataGO
Pengisian dengan upload file CSV
· Download isian form file csv dengan cara klik Ekspor dan pilih Download Excel
· Isikan data sesuai pada form csv yang telah terunduh
Perhatian!
- Tidak diperbolehkan menambah kolom dan atau baris dalam form csv yang terunduh
- Tidak diperbolehkan menghapus kolom dan atau baris dalam form csv yang terunduh
- Tidak diperbolehkan mengganti nama variabel atau mengubah susunan nama variable dalam form csv terunduh
Ketentuan pengisian data adalah sebagai berikut:
- Data desimal ditulis menggunakan “.” (titik)
- Data ribuan ditulis tanpa menggunakan titik.
- Simpan form csv yang telah terisi dengan nama yang sama sebagaimana nama file saat terunduh.
· Upload form csv yang telah terisi dengan klik Import
· Choose File dan kemudian klik Simpan, maka otomatis data akan terisi dan tersimpan di DataGO
· Untuk melaporkan data ke Admin DataGO, ubah status menjadi Report dan kemudian klik Simpan